Facebook | Twitter

The Multi-Role Picture Frames

Picture frames as a decorative element in our homes are universal in nature, a fact that many perhaps take for granted. And why exactly is the picture frame universal? The answer lies in the fact that almost every proper home on the planet, regardless of its class and worth, has at least one frame within its walls. In this sense the picture frame has, like table and chairs, become an essential item in our civilisation.

This leads to the next question: Why has it become essential? To answer this properly, we must bear in mind that the human race is a commemorative species. We commemorate important events and remember our loved ones. On a larger scale, a nation that seeks to celebrate its heroes and important moments almost inevitably ends up building monuments. Colossal statues have been erected to honour our great and famous while important events have been translated into elaborate monuments replete with dioramas.

The human instinct in this case seems to proclaim, "Never forget!" And this is where the picture frame comes into view, because a frame is perhaps the most plausible and easily realised monument of almost every human being. We needn't be national heroes to have our own monuments. We can easily have a photographic monument installed in our home, with the aid of a frame. With this definitive monument, we seek to commemorate important family events, to mark the births of new family members and so on.

For this reason alone, choosing the right picture frame for your home is not an issue to be trifled with. A frame is a memory-aider, a fixer of the soul that evokes emotions. In this, a frame must necessarily define and capture the soul of whatever it frames, be it a picture or an object. The frame here acts as the abode of the soul of our monument, and as such the abode should conform to the soul. If it is a flamboyant flair that it seeks to capture, the frame must follow accordingly. Additionally, the abode itself must also adapt itself to its surroundings and as such the picture frame should also be a harmonious enhancer to the room it belongs.

As a decorative element, the picture frame plays a crucial role in our interior spaces. Its presence can alter the atmospehere of a room drastically. The family room in the house may feel stern and cold without frames pictures of family members adorning its walls. A bedroom with bare walls also looks forbidding. It may also dispel any homeliness it would otherwise have with the presence of frames. Most importantly in the coziness ratings, the bare room would not feel ?lived-in.? This is perhaps why hotel rooms almost always incorporate picture frames within their space because hoteliers know that a cozy and lived-in room almost always means a room with frames. A home decorated with frames photos and pictures is a home brimming with stories; the stories of its lively inhabitants who have made efforts to raise momuments to life itself.

Peran Sebuah Pigura

Pigura sebagai suatu yang bersifat dekoratif sebenarnya adalah iniversal sifatnya. Ini mungkin belum pernah terpikir oleh banyak orang. Tapi demikian adanya. Mengapa pigura adalah sesuatu yang universal? Karena hampir di setiap rumah di dunia ini selalu ada pigura, tidak peduli apa itu termasuk rumah sederhana ataupun mewah. Pigura telah menjadi bagian essential dari peradaban manusia, seperti meja dan kursi.

Pertanyaan selanjutnya adalah: Mengapa pigura telah menjadi essential item? Ini mungkin banyak berkaitan dengan sifat manusia yang suka mengenang, baik orang terdekat ataupun momen yang spesial. Dalam skala besar, jika suatu bangsa ingin mengenang pahlawannya ataupun kejadian yang penting, dibangunlah sebuah monumen. Banyak patung-patung kolosal yang dibuat untuk mengenang orang-orang besar. Peristiwa bersejarah juga sering diabadikan dalam sebuah monumen dengan diorama dan sebagainya.

Inilah insting komemoratif manusia, seakan-akan kita memproklamirkan, "Janganlah lupa!" Dan di sinilah peran penting sebuah pigura. Sebuah pigura adalah monumen yang paling mudah dicapai oleh hampir semua manusia. Kita tidak harus menjadi pahlawan nasional untuk membuat monumen. Di dalam rumah kita sendiripun kita bisa membangun sebuah monumen fotografik, lengkap dengan piguranya. Kita bisa juga mengenang peristiwa penting dalam hidup keluarga kita, perkawinan, kelahiran bayi, dan seterusnya dalam monumen berpigura kita.

Karena itulah pemilihan sebuah pigura untuk mengabadikan memori anda dan keluarga adalah hal yang penting. Sebuah pigura harus bisa menunjang dan mempertegas jiwa monumen yang anda dambakan. Dalam hal ini, pigura berperan sebagai rumah, dan yang anda pigurakan sebagai penghuninya. Jika penghuninya bersifat flamboyan, maka rumahnya pun seharusnya mengikuti sang tuan rumah. Demikian juga monumen kecil ini selayaknya harus selaras dengan ruangan di mana pigura tersebut diletakkan.

Sebagai sebuah elemen dekoratif dalam rumah, pigura memiliki peranan yang amat penting. Kehadirannya dapat mengubah nuansa sebuah ruangan secara drastis. Ruang keluarga, misalnya, akan terasa dingin dan kaku tanpa pigura-pigura berisi foto atau lukisan anggota keluarga. Kamar tidur dengan dinding-dinding kosong tanpa pigura juga mengesankan tidak berpenghuni dan tidak homely sama sekali. Karena itulah, kamar-kamar hotel selalu ada piguranya, karena sebuah tempat dengan pigura-pigura yang tertata secara baik selalu memberi kesan sebagai tempat yang nyaman ditinggali. Karena sebuah rumah yang penuh dengan pigura dengan foto-foto atau lukisan adalah rumah yang penuh cerita: cerita para penghuni-penghuninya yang telah meluangkan waktu mereka untuk mendirikan monumen-monumen kehidupan.